5 Tips Memastikan Proses Onboarding Berjalan Lancar

Tayang
22 Oct, 2018
Diperbarui
20 Maret 2024

Proses onboarding adalah sering dilakukan oleh perusahaan-perusahaan besar untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan etos kerja karyawan.

Terutama bagi karyawan baru, proses onboarding penting dilakukan untuk beradaptasi dengan lingkungan dan tugasnya di kemudian hari.

Jadi, singkatnya onboarding adalah proses penyesuaian kerja karyawan baru dengan cara yang sudah ditentukan oleh perusahaan.

Berikut Ini Adalah 5 Tips Memastikan Proses Onboarding Berjalan Lancar

Berikut Ini Adalah 5 Tips Memastikan Proses Onboarding Berjalan Lancar

Bagaimana menjalankan proses onboarding agar berjalan lancar? Berikut lima tips yang bisa Anda terapkan.

Baca Juga : Pentingnya Pengalaman Kerja Karyawan yang Baik demi Loyalitas

Menyediakan waktu yang tepat untuk proses onboarding

Karyawan baru memerlukan waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan dan suasana kerja yang baru.

Maka dari itu, perusahaan harus menyediakan waktu khusus untuk pengenalan atau masa uji coba karyawan baru tersebut.

Hal tersebut tidak akan mengganggu proses dan merugikan perusahaan, justru akan membuat karyawan lebih memahami dalam mengerjakan tugasnya.

Baca Juga : Ketahui Tahap Onboarding di Perusahaan

Penetapan jangka waktu onboarding tergantung pada perusahaan. Bisa satu minggu, satu bulan, hingga tiga bulan.

Namun, perusahaan biasanya hanya memberikan waktu satu minggu untuk mempelajari tugas dan pekerjaan karena dinilai lebih efektif.

Berapa pun waktu yang diberikan, yang terpenting adalah karyawan dapat memahami serta mengerjakan tugasnya dengan baik di kemudian hari.

Ciptakan suasana yang cair dan tidak kaku

Dalam melakukan proses onboarding, sebaiknya perusahaan mengemasnya semenarik mungkin.

Ceritakan pengalaman-pengalaman menarik perusahaan, karyawan, dan hal-hal lainnya.

Atau bisa dengan mengadakan kuis dan games seru yang melibatkan tim.

Cara ini akan menumbuhkan semangat kerja sama antar tim nantinya.

Baca Juga : Tips Melakukan Tahap Onboarding Karyawan Baru Berkualitas

Anda juga bisa memberikan reward atau benefit karyawan selama masa onboarding.

Misalnya kepada tim terbaik yang memenangkan sebuah games selama proses onboarding.

Ini tentu akan memacu semangat kerja para karyawan.

Menghadirkan suasana cair dan penuh keakraban sangat penting agar karyawan tidak tegang dan merasa tertekan dalam menjalankan pekerjaannya.

Menciptakan suasana proses onboarding yang bersifat interaktif

Mengacu pada ilmu komunikasi, terciptanya komunikasi yang baik adalah adanya interaksi antara kedua belah pihak.

Begitu juga selama proses onboarding, sebaiknya sebagai HRD atau pemimpin perusahaan, Anda perlu melibatkan para karyawan untuk saling berkomunikasi satu dengan yang lain.

Bagi karyawan baru maupun lama, semakin intens interaksi akan membuat suasana semakin akrab.

Jika sudah tercipta keakraban, akan mudah untuk menjalin kerjasama dalam sebuah proyek perusahaan.

Apabila Anda memberikan pelatihan kepada karyawan baru, sebaiknya ciptakan komunikasi dua arah dan bersifat interaktif.

Hindari komunikasi yang bersifat menggurui, dengarkan setiap pertanyaan karyawan, dan jawablah seramah mungkin.

Hal ini akan membuat karyawan lebih merasa dihargai.

Baca Juga : Manfaat Onboarding bagi Karyawan dan Perusahaan

Kenalkan perusahaan dengan singkat

Bagi karyawan baru, mengenal perusahaan lebih jauh merupakan hal penting pada proses onboarding.

Jika karyawan tersebut mengenal perusahaan dengan baik, maka karyawan akan menceritakan perusahaannya kepada publik seperti keluarga dan teman-temannya.

Karena itulah sebagai seorang HR manager ataupun pimpinan perusahaan, Anda perlu menyediakan waktu untuk mengenalkan perusahaan pada karyawan baru.

Pengenalan dapat dimulai dari visi dan misi perusahaan terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan dengan nila-nilai di perusahaan Anda.

Selanjutnya adalah menceritakan pengalaman-pengalaman menarik yang pernah dilakukan oleh karyawan maupun perusahaan.

Melalui cara ini, secara langsung maupun tidak akan menguatkan brand perusahaan di benak karyawan.

Baca Juga : Pengisian Data Secara Otomatis dengan Fitur Self Service Onboarding Talenta

Jangan memberi beban kerja teralu berat di awal

Masa awal percobaan karyawan baru di kantor merupakan saat-saat penuh penyesuaian diri. Karena itu perlu ada yang namanya proses onboarding.

Karyawan tersebut pun masih belum terbiasa dengan pekerjaan dan tempat barunya.

Oleh sebab itu, sebaiknya Anda berikan tugas dengan bobot dan beban kerja ringan di awal.

Semberi tugas terlalu berat di awal hanya akan membuat karyawan baru merasa stres dan mengganggu produktivitasnya.

Mulailah dengan memberi pekerjaan dengan tingkat kesulitan yang bertahap.

Jika karyawan dapat menyelesaikan tugasnya di awal dengan baik, maka perlahan Anda bisa meningkatkan tingkat kesulitannya sesuai dengan kemampuan.

Sebagai seorang tim HRD atau pimpinan perusahaan adalah harus memastikan lima tips tersebut dapat Anda jalankan.

Lalu tentu saja pekerjaan HRD terkait proses onboarding karyawan akan lebih mudah jika memanfaatkan sebuah sistem HRIS atau Human Resource Information System yang ada.

Lalu tentu saja tugas HRD terkait proses administrasi onboarding karyawan akan lebih mudah jika memanfaatkan sebuah sistem HRIS atau Human Resource Information System yang ada.

Salah satunya adalah Talenta HRIS yang merupakan salah satu aplikasi HRD terbaik di Indonesia.

Fiturnya lengkap, termasuk untuk mempermudah kegiatan onboarding karyawan baru.

Anda bisa mempelajarinya lebih dahulu dengan mengunjungi website talenta, atau bisa juga langsung mencobanya sendiri secara gratis.

Saya Mau Coba Gratis Talenta Sekarang!

Hal ini penting untuk proses onboarding yang berjalan lancar dan membuat karyawan lebih baik. Selamat mencoba!

Image
Ervina Lutfi
Seorang product manager berpengalaman, juga kontributor yang rutin memproduksi tulisan seputar HR, bisnis, dan pemasaran dengan pembahasan teliti, terstruktur, serta mudah dipahami.