3 Cara Absensi Online dapat Bantu Usaha F&B Lebih Maju

By HafidhPublished 27 Jun, 2023 Diperbarui 20 Maret 2024

Bagaimana absensi Online dapat bantu usaha F&B ? Diketahui, bisnis F&B atau food and beverage seperti restoran, kafe, dan juga pastry adalah jenis bisnis yang paling banyak dan paling cepat berkembang di Indonesia.

Sektor bisnis ini pun juga sama dengan sektor bisnis lainnya yang membutuhkan kecepatan dan menghadapi era yang volatile.

Untuk itu, pelaku usaha F&B setidaknya juga harus cepat melakukan perubahan digital dari segala sisi dan salah satunya adalah terkait absensi online untuk karyawannya.

Lalu bagaimana cara absensi online dapat bantu usaha F&B dalam mengelola karyawan?

Begini Cara Absensi Online dapat Bantu Usaha F&B

Begini Cara Absensi Online dapat Bantu Usaha F&B

Fleksibilitas Kurir Makanan atau Pekerja Lapangan

Kurir makanan atau pekerja lapangan seperti tim logistik melakukan pekerjaannya lebih banyak di luar.

Bahkan tidak jarang juga yang bekerja benar-benar di luar kantor atau outlet.

Seringkali juga para karyawan yang bekerja di luar ruangan seperti kurir makanan harus absen di outlet terdekat atau bahkan kembali ke outlet penempatan ia bekerja.

Hal ini sungguh merepotkan, bukan?

Absensi online membantu mempermudah karyawan kurir makanan atau pekerja lapangan di perusahaan F&B dalam melakukan absensi.

Karyawan juga tidak perlu lagi repot untuk kembali ke outlet hanya untuk melakukan absen sidik jari online.

Sambil pulang ke rumah pun, para karyawan lapangan bisa dapat melakukan absensi menggunakan smartphone-nya.

Proses HR jadi lebih cepat dengan software HR terautomasi Mekari Talenta.

Pembagian Shift yang Adil

Masalah yang sering terjadi pada karyawan restoran apalagi yang beroperasi 24 jam adalah terkait tentang pembagian jadwal kerja shift.

Seringkali perusahaan dihadapi masalah-masalah baik yang sifatnya subjektif maupun teknis.

Misalnya saja, terkait preferensi kerja karyawan yang lebih memilih mengambil shift satu atau masalah teknis seperti bentrok jadwal antar karyawan.

Selain masalah teknis, ada juga masalah moral tim.

Misalnya saja karyawan A yang memiliki kemampuan komunikasi yang baik ditempatkan pada shift tiga atau shift malam sedangkan karyawan yang memiliki attitude kurang baik ditempatkan pada shift satu.

Shift misplaced seperti ini juga menjadi masalah.

Karena aplikasi absensi berbasis mobile android bersifat otomatis dan memiliki template sendiri, Anda sebagai operasional usaha tidak perlu pusing untuk mengatur roster shift kerja karyawan tanpa harus bertemu dengan masalah-masalah seperti bentrok jadwal atau penjadwalan yang tidak adil.

Selain itu, dengan menggunakan absensi online, Anda juga dapat membuat kebijakan sendiri yang dapat diterapkan pada absensi online misalnya toleransi keterlambatan dan pemantauan overtime.

Baca juga: Aplikasi Absensi Online Android Gratis Terbaik

Pantau Absensi Berbagai Gerai Secara Real-Time

Berat rasanya jika tiap ada kunjungan gerai cabang harus melakukan pekerjaan dua kali; Melakukan cek stok bahan dan juga absensi karyawan.

Selain itu, seringkali manajer atau pemilik restoran sulit mengontrol karyawan yang sedang beroperasi pada gerai cabang apalagi jika masih menggunakan absensi manual atau bahkan absensi “kertas”.

Jika seperti itu, tidak menutup kemungkinan akan terjadi kesalahan-kesalahan teknis.

Seperti salah input  jadwal, salah perhitungan, atau data yang tercecer hilang. Jenis absensi manual pada tiap cabang pun juga rawan terjadinya fraud. Misalnya saja manipulasi absensi.

Dengan menggunakan presensi kehadiran online, Anda dapat memantau seluruh gerai yang Anda miliki hanya menggunakan satu user.

Selain itu, Anda juga dapat melakukan real-time tracking dimana Anda dapat memantau aktivitas absensi karyawan secara langsung.

Misalnya, Anda saat ini berada di kantor pusat, pada detik itu juga Anda dapat memantau siapa saja karyawan yang telah melakukan absensi dari berbagai kantor cabang.

Anda juga dapat mendistribusikan hasil rekap absen kepada karyawan dan juga cara merekap absen mudah dikalukan kerena sudah tersaji dalam data komprehensif yang dapat dipahami dan dianalisis dengan mudah.

Demikian bagaimana absensi online dapat bantu usaha F&B. dengan absensi online, pelaku usaha F&B juga dapat bekerja secara lean atau cepat dalam menghadapi persaingan yang semakin tidak pasti.

Mekari Talenta, software HR dan Payroll yang di mana selain mempermudah atur sistem gaji karyawan cafe juga bisa menjadi sistem aplikasi absensi karyawan lainnya yang dapat membantu perkembangan usaha F&B Anda.

Temukan fitur menarik lainnya dari Mekari Talenta dan dapatkan kesempatan mencoba Mekari Talenta secara gratis. Konsultasi bersama tim sales kami seputar permasalahan HR Anda sekarang juga.

Hafidh