Aplikasi Perhitungan Gaji Karyawan Online Bikin Proses Payroll Cepat dan Mudah

By Poppy Amelia SevinaPublished 14 Aug, 2022 Diperbarui 20 Maret 2024

Pakai program perhitungan gaji karyawan online, buat proses payroll gaji karyawan jadi lebih mudah. Apakah benar seperti itu adanya? Kira-kira aplikasi perhitungan gaji karyawan seperti apa yang dibutuhkan perusahaan?

Sekarang, aplikasi perhitungan gaji saat ini sudah umum digunakan oleh banyak perusahaan.

Penting bagi perusahaan untuk memperhatikan masalah penggajian karena menyangkut hak-hak dasar karyawan.

Oleh karena itu, perhitungan gaji karyawan harus dilakukan dengan tepat.

Setiap bulannya, pihak Human Resources (HR) memiliki tugas rutin dalam menghitung gaji yang harus dibayarkan kepada seluruh karyawan.

Perhitungan tersebut dilakukan berdasarkan pada gaji pokok, berbagai tunjangan, uang makan, uang lembur, dan bonus (jika ada). 

Dimana proses penghitungan secara manual tentu berisiko tinggi terjadi kekeliruan.

Untuk itu, kehadiran aplikasi perhitungan gaji, atau program perhitungan gaji karyawan online bisa membuat proses payroll gaji karyawan jadi lebih mudah dan sangat membantu tugas HRD.

Mengenal Aplikasi Program Perhitungan Gaji Karyawan Online

Untuk mempermudah proses penggajian karyawan, pihak HR perusahaan memanfaatkan aplikasi perhitungan gaji atau sistem payroll.

Sistem payroll adalah sistem administrasi penggajian untuk mempermudah proses penghitungan gaji karyawan.

Proses penggajian dibuat semakin praktis melalui aplikasi penggajian. 

Pihak HR harus memilih aplikasi penggajian yang sesuai dengan sistem payroll di Indonesia seperti Mekari Talenta.

Hal itu berarti aplikasi penggajian tersebut perlu mencakup hak-hak dasar karyawan.

Misalnya seperti waktu kerja sebanyak delapan jam per hari (40 jam per minggu), standar gaji karyawan swasta, jaminan perlindungan sosial, mendapat cuti, THR, dan upah lembur sebagaimana diatur dalam Undang Undang Ketenagakerjaan No 13 Tahun 2004.

Saya Mau Coba Gratis Talenta Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Talenta Sekarang!

 

Pakai program perhitungan gaji karyawan online, buat proses payroll gaji karyawan jadi lebih mudah. Apakah benar seperti itu adanya? Kira-kira aplikasi perhitungan gaji karyawan seperti apa yang dibutuhkan perusahaan?

Baca juga : Payroll Software, Teknologi yang Wajib Diterapkan Perusahaan

Cara Menghitung Gaji Karyawan dengan Aplikasi Program Perhitungan Gaji Karyawan

Sebelum menghitung gaji karyawan menggunakan aplikasi perhitungan gaji yang telah ditetapkan, Human Reources (HR) perlu memahami beberapa hal seperti berikut:

Menetapkan Kebijakan Gaji Karyawan Perusahaan

Penetapan gaji yang diterima karyawan ditentukan saat karyawan tersebut telah secara resmi diterima bekerja di perusahaan.

Karyawan yang diterima dengan status tetap maupun kontrak akan diminta untuk menandatangani surat perjanjian kerja.

Dalam surat perjanjian kerja tercantum informasi mengenai gaji yang akan diterima karyawan.

HR perlu memastikan gaji yang diterima karyawan sudah sesuai dengan aturan upah minimum regional, jabatan, dan status karyawan.

Untuk menghindari adanya kesalahpahaman di kemudian hari, semua hal tersebut perlu dicantumkan dalam surat perjanjian kerja. 

Dengan ditandatanganinya surat perjanjian kontrak kerja, artinya sudah ada kesepakatan antara perusahaan dan karyawan.

Baca juga : Perlu Solusi Aplikasi Payroll Untuk Perusahaan? Berikut Penjelasannya!

Menentukan Komponen Gaji Menggunakan Program Perhitungan Gaji Karyawan

Cara Menghitung Gaji Karyawan dengan Aplikasi Program Perhitungan Gaji Karyawan Online.

Gaji yang diterima karyawan biasanya mencakup komponen seperti gaji pokok dan berbagai tunjangan.

Beberapa tunjangan umum misalnya adalah upah lembur, uang makan, uang transportasi, dan asuransi. 

Selain itu, ada beberapa tunjangan lain yang biasanya diberikan perusahaan seperti THR ( Tunjangan Hari Raya ), bonus kinerja, dan pembayaran upah penuh meski karyawan cuti.

Semua komponen gaji tersebut dimaksudkan untuk memotivasi kinerja karyawan.

Menghitung semua komponen ini tentu akan lebih mudah dan cepat jika menggunakan aplikasi program perhitungan gaji karyawan online yang bisa diakses darimana saja, kapan saja.

Perhatikan Iuran atau Potongan Gaji

Dalam menghitung gaji, selain tunjangan yang akan diterima karyawan, komponen pengurang seperti iuran atau potongan gaji karyawan juga perlu diperhatikan.

Misalnya, seperti pembayaran dan  perhitungan pajak PPh pasal 21 dan iuran BPJS Kesehatan atau BPJS Ketenagakerjaan. 

Namun, ada pula perusahaan yang memberlakukan pemotongan gaji jika terjadi keterlambatan masuk kerja, tidak masuk kerja tanpa alasan, ataupun jika pekerjaan tidak mencapai target yang perlu diperhitungkan dalam penggajian.

Baca juga : Perbedaan Setelah Menggunakan Software HRIS dan Payroll

Menggunakan Aplikasi Penghitungan Gaji dengan Fitur Lengkap

Agar semakin praktis dan efisien, perusahaan disarankan menggunakan aplikasi yang memiliki fitur lengkap, seperti terintegrasi dengan absensi online mobile android.

Penggunaan aplikasi penghitungan gaji dengan fitur lengkap membantu hampir semua urusan untuk menyederhanakan proses akuntansi. 

HRD dapat fokus pada hal lainnya untuk mengembangkan perusahaan karena masalah rumit soal penghitungan gaji karyawan dapat diselesaikan secara otomatis menggunakan aplikasi.

Baca juga : 5 Manfaat Software Payroll & HRD bagi Industri F&B

Keunggulan Talenta sebagai Aplikasi Program Perhitungan Gaji Karyawan Online

Keunggulan Talenta sebagai Aplikasi Program Perhitungan Gaji Karyawan Online

Talenta merupakan salah satu aplikasi penghitungan gaji yang memiliki fitur lengkap dan sesuai dengan aturan sistem payroll di Indonesia.

Sebagai mitra teknologi terbaik, Talenta memberikan solusi dapat membantu HRD menyelesaikan berbagai tugas administratif, termasuk penghitungan gaji karyawan. 

Fitur andalan Talenta salah satunya adalah payroll solution management yang memungkinkan HR mengintegrasikan penghitungan gaji secara otomatis.

Fitur ini juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan masing-masing.

Saya Mau Coba Gratis Talenta Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Talenta Sekarang!

Selain itu, Talenta juga memiliki fitur unggulan lain, yaitu Employee Tax Management.

Fitur ini memudahkan HR dalam cara menghitung PPh21 dan PPh 26 secara otomatis, yang akan membuat pekerjaan semakin efektif.

Jadi tunggu apa lagi? Gunakan Talenta sebagai aplikasi penghitungan gaji perusahaan Anda karena memiliki fitur attendance management software yang lengkap dan sesuai dengan aturan sistem payroll di Indonesia.

Anda bisa Coba Gratis sistem HRD berbasis cloud terbaik milik Talenta Sekarang dengan klik gambar di bawah ini.

Coba Gratis Talenta Sekarang dengan klik gambar ini.

Image
Poppy Amelia Sevina
Seorang Libra yang senang menulis dan berbagi pengetahuan terkait HR. Saat ini juga senang membaca buku dari penulis-penulis Jepang.