Insight Talenta 6 min read

Berikut Definisi Human Resource Management dan Implementasinya

By Jordhi FarhansyahPublished 22 Sep, 2022 Diperbarui 20 Maret 2024

Berbicara mengenai manajemen pengelolaan sumber daya manusia di sebuah perusahaan tentu tidak terlepas dari Human Resource Management atau biasa disingkat HRM.

Sumber daya manusia pada dasarnya adalah kunci sukses dari semua bisnis. Performa dari seorang karyawan dapat menjadi aset penting untuk perusahaan.

Maka dari itu sebagai HR, Anda memiliki peran yang krusial untuk menentukan kesuksesan dari sebuah perusahaan.

HR punya alasan penting untuk mengelola karyawan agar menjadi aset yang berharga.

Inilah pentingnya Human Resource Management atau pengelolaan sumber daya manusia dalam sebuah perusahaan.

Apa itu HRM dan bagaimana penerapan HRM yang baik akan memiliki manfaat untuk perusahaan?

Simak penjelasannya lebih lanjut pada artikel Talenta berikut ini.

Apa Itu Human Resource Management?

penilaian karyawan

Sebelum membahas lebih lanjut, kita perlu tahu lebih dahulu tentang definisi Human Resource.

Human Resource adalah salah satu linkup divisi di perusahaan yang bertugas mencari, merekrut, hingga mengurus adminstrasi karyawan.

Sedangkan HRM adalah usaha-usaha yang dilakukan perusahaan untuk mengelola karyawan agar mereka dapat memiliki performa yang lebih baik.

Misalnya saja, ketika Anda merekrut seorang karyawan, Anda tentu ingin mencari orang yang memang sesuai dengan kriteria perusahaan.

Itu mungkin karena mereka akan lebih cocok, lebih bisa beradaptasi, dan bertahan lebih lama dibanding dengan mereka yang tidak sesuai dengan budaya atau kriteria perusahaan.

Selain itu, ada hal yang namanya engagement.

Karyawan yang tingkat engagement-nya tinggi sudah pasti akan lebih produktif dan memiliki kualitas kerja yang lebih baik.

Artinya, jika perusahaan memiliki cara bagaimana karyawan tersebut memiliki engagement yang tinggi dengan perusahan, berarti ia sudah mengelola karyawannya dengan tepat.

Di sini, peran dan tugas divisi HRD dapat difungsikan dengan maksimal.

HR dapat menyediakan tools, pelatihan, proses administrasi, hingga manajemen skill karyawan yang penting untuk pemberdayaan perusahaan.

Inilah yang dimaksud dengan Human Resource Management.

HRM diciptakan untuk memaksimalkan performa karyawan dengan lebih efektif.

Perusahaan akan memanfaatkan skill karyawan sesuai dengan keahlian yang mereka kuasai dan penempatan posisi yang tepat.

Nantinya, karyawan diharapkan dapat bekerja sesuai dengan tanggung jawabnya masing-masing sesuai dengan keahlian mereka.

Berikut Definisi Human Resource Management dan Implementasinya Di Perusahaan.

Apa Tujuan dari Human Resource Management?

Setiap orang pasti mendambakan efisiensi dalam hal apapun.

Maka dari itu, setidaknya ada 7 kunci tujuan dari diberlakukannya Human Resource Management yang akan membuat perusahaan Anda mencapai tujuan bisnis serta membuat segalanya jadi lebih baik dan efisien.

Apa saja tujuan HRM itu?

1. Perencanaan sumber daya manusia yang tepat sasaran

Dalam merencanakan Human Resource Management, perusahaan harus bisa seefektif mungkin karena hal tersebut dapat membantu memangkas sumber daya dan bujet jadi seminimal mungkin.

Salah satu caranya adalah memastikan Anda mendapatkan orang yang tepat untuk jabatan tertentu.

Sehingga nantinya akan menghindari cost tambahan yang dapat terjadi pada saat proses rekrutmen, rehiring, hingga ke pelatihan tambahan.

Baca juga: Penjelasan Soal HRIS yang Perlu Dipahami HR

2. Menganalisis pekerjaan

Salah satu fungsi dari Human Resource Management adalah membuat analisis pekerjaan yang dibutuhkan perusahaan agar strategi perusahaan berjalan dengan baik.

Analisis ini nantinya dapat dikembangkan dalam pembuatan struktur organisasi yang dilengkapi dengan beragam posisi pekerjaan.

Pada posisi-posisi pekerjaan tersebut lah nantinya dibutuhkan karyawan yang memiliki keahlian yang sesuai dengan kebutuhan posisi tersebut.

3. Proses rekrutmen dan penempatan karyawan

Dalam Human Resource Management, tim HR harus memiliki perencanaan yang komprehensif terkait proses rekrutmen, seleksi, hingga penempatan karyawan.

Ini untuk memastikan bahwa Anda merekrut bukan hanya karyawan yang dapat menyelesaikan pekerjaannya di atas ekspektasi, tetapi juga mendapatkan karyawan yang sesuai dengan budaya dan visi misi perusahaan.

4. Pengembangan karier karyawan

Pelatihan serta pengembangan adalah kunci untuk mengelola dan mempertahankan karyawan yang baik dalam Human Resource Management.

Ini akan membuat mereka semakin betah dan termotivasi.

Sebagai orang yang merekrut mereka, Anda harus memastikan bahwa karyawan mendapatkan akses untuk belajar dan mengembangkan skill mereka.

Sehingga nantinya produktivitas mereka akan meningkat.

5. Melakukan performance review secara berkala

Karyawan tentu saja butuh mengetahui bagaimana sebenarnya kinerja mereka di mata perusahaan.

Sehingga HR yang baik akan menyediakan waktu agar karyawan mendapatkan feedback dari kolega lainnya.

Melalui Human Resource Management, perusahaan memberikan kesempatan pada karyawan untuk menjadi lebih baik lagi.

Sehingga dapat memberikan mereka pada dua kesempatan, yakni ditantang untuk posisi baru yang lebih tinggi atau meningkatkan lagi performanya pada posisi yang sama.

Baca juga: Berikut Definisi serta Fungsi HRM yang Wajib Anda Ketahui

6. Remunerasi untuk karyawan

Perusahaan harus memastikan karyawan dibayarkan sesuai dengan standar pekerjaannya atau bahkan lebih baik lagi.

Pemberian gaji yang kompetitif akan membuat mereka lebih bahagia, produktif, serta meningkatkan loyalitas terhadap perusahaan.

Karena gaji merupakan salah satu komponen paling krusial di dalam perusahaan, HR harus memonitor setiap karyawannya untuk memastikan mereka digaji dengan layak.

7. Membuat peraturan dan kebijakan manajemen di perusahaan

Setiap perusahaan tentunya memiliki kebijakan yang spesifik mengatur tentang kepegawaian.

Penting bagi perusahaan untuk melakukan sosialisasi kepada karyawan terkait kebijakan-kebijakan ini pada saat proses onboarding.

Sehingga, ke depannya karyawan tahu mengenai apa yang bisa dan tidak bisa mereka lakukan untuk membuat pekerjaan mereka lebih baik.

8. Menjaga motivasi karyawan melalui insentif

Perusahaan yang baik akan memberikan insentif juga tunjangan yang kompetitif untuk karyawannya, meskipun itu merupakan hal yang kecil.

Sebagai contoh, perusahaan yang dapat menciptakan work life balance yang baik bagi karyawan mereka cenderung akan lebih stabil secara keseluruhan.

Contoh lainnya dapat berupa kebijakan bekerja remote, aturan jam kerja fleksibel, hingga pemberian benefit perusahaan yang fleksibel.

Tim HR harus dapat menyediakan mana yang baik untuk karyawan dan perusahaan.

Hal ini tidak hanya mendukung karyawan dalam bekerja, tetapi juga dapat menguntungkan keluarga mereka.

Manfaat dari Human Resource Management

Human Resource Management memiliki berbagai manfaat di dalam perusahaan.

Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.

Membina Sumber Daya Manusia di Perusahaan

HR memiliki peranan dalam membina karyawan supaya kinerja mereka semakin baik dan memastikan mereka berada pada posisi pekerjaan yang tepat.

Hasilnya, mereka dapat memiliki performa yang lebih maksimal.

Mencapai Tujuan Perusahaan

Pemanfaatan HRM salah satunya adalah untuk mempercepat tercapainya tujuan perusahaan.

Berbagai cara dilakukan agar pemanfaatan sumber daya manusia serta operasional perusahaan dapat berjalan lebih efektif. Sehingga perusahaan dapat meraih keuntungan.

Menghemat waktu dan biaya

Pemanfaatan Human Resource Management secara optimal tidak hanya akan menyingkat waktu, tetapi juga biaya.

Misalnya saja, salah satu caranya adalah menggunakan sistem HRIS seperti Talenta yang akan membuat proses administrasi HR jadi lebih mudah dan cepat eksekusinya.

Saya Mau Coba Gratis Talenta Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Talenta Sekarang!

Dashboard untuk mengelola database karyawan perusahaan di dalam aplikasi & software HR dengan sistem HRD terbaik di Indonesia, Mekari Talenta

HRM yang baik juga bisa berpengaruh pada loyalitas karyawan.

Sehingga tingkat turnover dapat ditekan dan perusahaan dapat menghemat biaya dari merekrut karyawan-karyawan pengganti.

Mempermudah atasan

Dengan sistem Human Resource Management yang baik, atasan dapat lebih mudah mendelegasikan sesuatu kepada karyawan mereka.

Sehingga karyawan dapat mengerjakan tugas-tugasnya lebih efektif dan tujuan perusahaan dapat dicapai dengan lebih mudah.

Human Resources Management yang baik tentu bisa tercipta dengan bantuan sejumlah aplikasi, salah satunya aplikasi KPI dashboard berbasis cloud.

Dengan aplikasi tersebut manfaat-manfaat yang telah dijelaskan di atas akan tercapai dengan sangat mudah.

Baca juga: Pahami Manfaat dan Contoh Pekerjaan Human Capital

Bagaimana Caranya Menerapkan Human Resource Management yang Baik?

Agar dapat mengelola Human Resource Management dengan baik dan lebih efisien, Anda membutuhkan sebuah sistem HR yang komprehensif yang biasa disebut dengan HRIS seperti solusi yang ditawarkan oleh Mekari Talenta.

Dengan HRIS, Anda dapat mengelola berbagai macam keperluan HRM seperti pengelolaan database karyawan, mengelola payroll, kinerja karyawan, hingga menyimpan dokumen-dokumen terkait kebijakan perusahaan.

YouTube video
Namun, HRIS tidak berjalan sendiri.

Agar bisa berjalan dengan baik, HRIS didukung dengan bantuan aplikasi sehingga proses HRIS bisa berjalan otomatis dan beralih ke digital untuk memudahkan karyawan.

Salah satu aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk menerapkan HRIS di perusahaan adalah Talenta.

Dengan aplikasi HRIS Talenta, Anda dapat melaksanakan berbagai fungsi HRM seperti pencatatan database karyawan, payroll, hingga absensi online dengan efisien.

Aplikasi Talenta juga dapat meminimalisir proses administrasi HR yang masih manual, seperti cara membuat database karyawan dengan Excel dan rekapitulasi absen dari mesin absensi fingerprint yang tidak terintegrasi.

Data pun tersimpan dengan baik dan mudah untuk di-update karena aplikasi Talenta berbasis cloud dan bisa diakses dari mana saja.

Fitur demografi data karyawan di dalam aplikasi & software database karyawan perusahaan | Talenta

Beberapa fitur Talenta sangat memudahkan HR dan karyawan perusahaan Anda untuk menjalankan berbagai keperluan.

Misalnya, fitur Live Attendance yang memungkinkan karyawan untuk absen di mana saja dengan aplikasi absensi mobile Talenta.

Fitur Performance Management juga berguna bagi HR untuk melakukan performance review terhadap karyawan.

Sehingga, kinerja mereka dapat terpantau dan tercatat dengan baik di dalam sistem.

Bagaimana? Tertarik menggunakan aplikasi penggajian maupun aplikasi absen karyawan Talenta untuk pengelolaan Human Resource Management yang lebih baik?

Segera coba demonya sekarang juga gratis dengan klik tautan di bawah ini ya!

Saya Mau Coba Gratis Talenta Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Talenta Sekarang!

Image
Jordhi Farhansyah
Penulis yang selama 2 tahun terakhir fokus memproduksi konten seputar HR dan bisnis. Selain menulis, sehari-hari Jordhi juga aktif merawat hobinya di bidang fotografi analog.