Absensi Online: Satu Langkah Perusahaan Mencegah Persebaran Virus Corona

By Sely AnandaPublished 29 Apr, 2020 Diperbarui 20 Maret 2024

Mulai dari kebijakan dan imbauan pemerintah untuk belajar dan bekerja dari rumah atau work from home hingga penetapan PSBB pada beberapa wilayah terjangkit Corona, hingga akhirnya penggunaan aplikasi absensi online juga menjadi salah satu langkah perusahaan dalam membantu pemerintah untuk mencegah persebaran COVID-19 saat ini.

World Health Organization (WHO) menyatakan bahwa persebaran COVID-19 adalah melalui droplets atau tetesan kecil dari hidung atau mulut yang mana tersebar ketika seseorang yang terinfeksi Virus Corona batuk ataupun bersin.

Droplets yang berasal dari orang dengan COVID-19 dapat menempel pada permukaan objek yang berada dan kemungkinan besar disentuh oleh mereka yang tidak terkena COVID-19 sebelumnya.

Objek umum yang digunakan banyak orang setiap harinya adalah mesin absensi, yang menjadikan persebaran Virus Corona di area kantor semakin mudah dan meluas.

Belum lagi, orang dengan COVID-19 kadang hanya menunjukkan tanda-tanda flu ringan sehingga tidak merasa harus ke rumah sakit yang menjadikan penyebaran virus ini menjadi sulit di kontrol.

Pada 11 Maret lalu WHO menyatakan bahwa COVID-19 merupakan sebuah pandemi global, hal ini dikarenakan masifnya persebaran virus ini baik di China maupun negara-negara diluar China termasuk Indonesia. Di Indonesia sendiri berbagai cara dilakukan untuk menekan penyebaran virus ini, salah satunya adalah dengan kebijakan PSBB.

Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) adalah kebijakan yang diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan dalam rangka program Percepatan Penangan COVID-19 di berbagai daerah terdampak di Indonesia, yang peraturannya tercatat pada Peraturan Menteri Kesehatan No. 9 Tahun 2020.

Absensi Online Di Perusahaan Bisa Cegah Persebaran Virus Corona

Untuk mendukung berbagai pemerintah dalam menekan persebaran Virus Corona, banyak perusahaan ikut ambil bagian dengan melakukan langkah-langkah aktif dan proaktif dalam menangani COVID-19 ini seperti kebijakan Work From Home (WFH), memastikan kebersihan area kerja, dan menerapkan penggunaan aplikasi absensi online.

Absensi Online Di Perusahaan Bisa Cegah Persebaran Virus Corona

1. Perusahaan yang Menerapkan Work From Home (WFH)

Dikutip dari liputan6.com, pada Minggu (15/03/2020) lalu Presiden Indonesia Joko Widodo mengimbau masyarakat untuk untuk belajar dan bekerja dari rumah guna memaksimalkan social distancing dan menghindari munculnya keramaian yang bisa menjadi salah satu sarana persebaran COVID-19 di masyarakat.

Menurut Jurnal, work from home sendiri adalah cara bekerja karyawan dari luar kantor. WFH memiliki fleksibilitas yang sangat tinggi karena bekerja bisa dilakukan dimana pun, Entah dari rumah, dari cafe atau restoran sesuai dengan keinginan karyawan.

Tapi untuk pencegahan Covid -19, WFH harus benar-benar dari rumah. Perusahaan sebaiknya menerapkan work from home, semua pekerjaan dan meeting dilakukan secara online termasuk absensi online.

2. Perusahaan yang Tidak Menerapkan Work From Home (WFH)

Mungkin tidak semua perusahaan dapat menerapkan kebijakan WFH pada cara kerja perusahaannya, seperti lembaga dan perusahaan yang bergerak pada pelayanan kesehatan masyarakat.

Atau perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur yang harus memenuhi kebutuhan dalam negeri. Bagi perusahaan yang tidak dapat menerapkannya, kebersihan area kerja menjadi sangat penting.

Khusus pada lembaga dan perusahaan yang berdomisili di Jakarta, hal ini tertuang pada Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta No 33 Tahun 2020 Pasal 9 tentang poin-poin apa saja yang harus diperhatikan pemimpin perusahaan dalam hal pembatasan aktivitas bekerja di tempat kerja. 

Untuk mendukung kebijakan tersebut, perusahaan dapat menggunakan absensi online alih-alih memaksa menggunakan mesin fingerprint atau justru kembali menggunakan mesin absensi manual yang terbukti tidak efektif.

Solusi : Mengganti Daftar Hadir Karyawan Menjadi Absensi Online

Baik perusahaan yang menerapkan WFH ataupun tidak, absensi online memang menjadi solusi tepat untuk digunakan saat ini. Untuk perusahaan yang menerapkan WFH, data kelola absensi akan lebih akurat dan dapat dilakukan di mana saja oleh karyawan.

Untuk perusahaan yang tidak menerapkan WFH,  seperti yang telah dijelaskan di awal artikel ini, permukaan suatu benda dapat menjadi sarana dalam persebaran COVID-19 seperti mesin absen di tempat kerja.

Oleh karena itu, penting bagi perusahaan untuk mulai menerapkan aplikasi absensi karyawan sebagai salah satu langkah pencegahan persebaran Virus Corona di tempat kerja.

Situasi seperti sekarang ini, terutama pandemi Corona semakin mendorong banyak perusahaan untuk memanfaatkan teknologi dalam memudahkan pekerjaan seperti absensi online.

Dengan absensi online, selain sebagai bentuk pencegahan persebaran COVID-19 juga dapat mengefisiensikan waktu pengumpulan data kehadiran yang biasanya digunakan untuk melakukan perhitungan gaji, uang lembur, maupun cuti karyawan.

Baca juga : Pandemi COVID-19, Kelola Absensi Online Saat WFH dengan Talenta

Salah satu aplikasi HR yang dapat digunakan untuk absensi online adalah Talenta yang dapat membantu operasional HR menjadi lebih praktis dengan menggunakan teknologi modern.

Cari tahu selengkapnya mengenai aplikasi absensi dan produk Talenta lainnya di website Talenta atau isi formulir berikut ini untuk jadwalkan demo gratis Talenta.

Atau, Anda juga bisa Coba Gratis Talenta sekarang dengan klik gambar di bawah ini.

Coba Gratis Aplikasi HRIS Talenta dengan fitur absensi online dengan klik gambar ini.

Image
Sely Ananda
Seorang profesional di bidang HR, talent acquisition, dan content writing. Memiliki pengalaman lebih dari 9 tahun di berbagai industri, mulai dari online media, teknologi, e-commerce, hingga retail.